Kamis, 18 September 2008

RAMUAN HERBAL UNTUK PENYAKIT GANGGUAN NAFSU MAKAN

1. Ramuan I

Bahan-bahan

Seperempat genggam bunga pepaya gantung, setengah jari rimpang lempuyang gajah, tiga biji kapulaga, setengah jari rimpang jahe, tiga batang cabai jawa, satu jari akar kelengkeng, dan tiga gula aren.


Cara membuat

Semua bahan kecuali gula aren dicuci lalu direbus dalam empat gelas air sampai mendidih dan airnya tersisa tiga gelas. Setelah dingin, air rebusannya disaring.

Cara memakai

Ramuan ini diminum tiga kali sehari dengan dosis setengah gelas sekali minum.

2. Ramuan II

Bahan-bahan

Satu genggam daun pepaya muda yang masih segar dan satu sendok makan madu.

Cara membuat

Daun pepaya muda dicuci bersih lalu ditumbuk halus. Hasilnya dimasukkan ke dalam satu gelas air matang yang hangat lalu ditambahkan madu. Setelah itu, diperas dan disaring.

Cara memakai

Ramuan ini diminum tiga kali sehari dengan dosis setengah gelas sekali minum.

3. Ramuan III

Bahan-bahan

Satu batang brotowali dan setengah jari temu hitam.

Cara membuat

Kedua bahan dicuci bersih lalu direbus dalam tiga gelas air hingga tersisa satu setengah gelas.

Cara memakai

Ramuan ini diminum dua kali sehari dengan dosis setengah gelas sekali minum.

4. Ramuan IV

Bahan-bahan

Setengah jari rimpang jahe merah, tiga perempat genggam bunga pepaya, seperempat genggam daun samjikata, tiga perempat rimpang lempuyang, tiga buah kapulaga, tiga batang cabai jawa, satu jari akar kelengkeng, dan tiga jari gula aren.

Cara membuat

Semua bahan dicuci bersih kecuali gula aren. Setelah itu, semua bahan ditumbuk halus, kemudian direbus dalam empat gelas air hingga tersisa tiga gelas. Setelah dingin, rebusan ini disaring.

Cara memakai

Hasil saringan dijadikan obat dan diminumkan kepada penderita tiga kali sehari, sebanyak tiga perempat gelas setiap kali minum.

Produk herbal guna mengobati gangguan nafsu makan secara alami:

1. Instan beras kencur

2. Instan Herbal Kids

3. Instan Kencur

4. Instan Cabe puyang

5. Hasauda Clever Child

6. Kapsul Adas

Tidak ada komentar: